Sunday, November 29, 2015

PEMBERITA FIRMAN (4)



Awasilah dirimu sendiri dan awasilah ajaranmu. Bertekunlah dalam semuanya itu, karena dengan berbuat demikian engkau akan menyelamatkan dirimu dan semua orang yang mendengar engkau. 
( 1Tim 4:12)

AWASILAH DIRIMU SENDIRI !!!
Pesan rasul Paulus adalah supaya kita sebagai pemberita Firman dapat mengawasi diri sendiri dan mengawasi pengajaran yang kita beritakan. Mawas diri ini penting agar seorang pemberita Firman tidak kemudian menjadi batu sandungan yang membuat orang lain terluka karena perilaku yang tidak sesuai dengan Firman yang diberitakan. (Rm 14:21; 1Kor 8:9-15; bandingkan Mat 6:23).
Sikap mawas diri ini penting karena mempengaruhi keselamatan diri sendiri dan keselamatan orang-orang terdekat yang telah mendapatkan pemberitaan Firman (2Tim 3:13-15). Lebih dari sekedar tanggungjawab maka  seorang pemberita Firman harus mawas diri dengan tetap;
1.      Menjalankan keteladanan hidup dalam perkataan, tingkah laku, kasih dan kesetiaan dan dalam kekudusan ( 1Tim 4:12; Flp 3:17; 2Tes 3:9; Tit 2:7; 1Ptr 5:3)
2.      Tekun membaca dan merenungkan Firman Allah dan mengajarkan ajaran yang benar (1Tim 4:13; 15-16; Ul 17:19; Yos 1:8).
3.      Rajin melayani pekerjaan Tuhan sebagaimana yang telah dipercayakan (1Tim 4:14; 2Tim 1:6; Rm 12:6-8).
4.      Memelihara Iman dan kehidupan rohani pribadi (1Tim 4:16; 6:20; 2Tim 1:13-14).
Peringatan diberikan kepada setiap orang percaya supaya tidak lalai memberitakan Firman dengan memberitakan seluruh maksud ALLAH yang benar. Kita perlu waspada menjaga diri sendiri dan kawanan karena pada akhir jaman akan banyak orang-orang jahat seperti serigala yang hendak menerkam kawanan domba ALLAH (Kis 20:26-30). Serigala-serigala kejam ini tidak kentara karena mereka berbulu domba sehingga tampak seperti kawanan domba yang lain sehingga bila tidak waspada maka dapat menyesatkan dengan ajaran-ajaran palsu (Mat 7:15).
TUHAN YESUS sendiri bicara; "Lihat, Aku mengutus kamu seperti domba ke tengah-tengah serigala, sebab itu hendaklah kamu cerdik seperti ular dan tulus seperti merpati” (Mat 10:16; Luk 10:13). Oleh karena itu lebih lagi kita harus waspada menjelang hari akhir ini. Lebih dekat lagi dengan ALLAH dengan melakukan disiplin rohani yaitu pembacaan FIRMAN, berdoa dan berpuasa, lebih lagi dalam pujian dan penyembahan serta menghormati hari Sabbat, tekun dalam ibadah.
Pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar.  Manusia akan mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang. Mereka akan membual dan menyombongkan diri, mereka akan menjadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama, tidak tahu mengasihi, tidak mau berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik, suka mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu, lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah. Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Firman ALLAH jelas kepada kita supaya kita menjauhi mereka itu! (2Tim 3:1-6).
Tuhan Yesus memberkati.

Pesan Pastoral : 22  November 2015
Jemaat Tuhan marilah kita melakukan revolusi rohani. Jadilah “SADAR” dengan selalu  memberi diri yang terbaik kepada Tuhan. Waspadalah di akhir jaman ini agar tidak tersesat pada pengajaran palsu tetapi kita terus mawas diri demi keselamatan kita dan keselamatan orang-orang disekitar kita.  GBU.

Pengakuan Iman
Alkitab Pejanjian Lama dan Perjanjian  Baru adalah Firman Allah yang diilamkan oleh Roh Kudus. Allah yang Maha Esa itu Allah Tritunggal yaitu Bapa, Anak dan Roh Kudus, tiga Pribadi  didalam satu.  Amin.

Winner Voice
Kebaikkan TUHAN yang menjaga orang benar dari penyesatan akhir jaman.

No comments:

Hidup Berpadanan Dengan Injil Kristus (2)

                            ( Filipi 1:27-30 ) Nasehat Supaya Tetap Berjuang Paulus sedang dalam penjara saat menulis surat kepada jem...